Perlancar Jalan Evakuasi Pengungsi Merapi, Rumpun Bambu Ditebang

Perlancar Jalan Evakuasi Pengungsi Merapi, Rumpun Bambu Ditebang

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG- Rumpun bambu di jalur evakuasi Gunung Merapi di Dusun Babadan Desa Paten Kecamatan Dukun Magelang, Minggu (7/2/2021), ditebang. Penebangan yang dilakukan relawan PMI bersama BPBD, Bagana, MDMC, Guruh Merapi dan Masyarakat Desa Paten atas permintaan warga. \"Beberapa rumpun bambu terdapat kabel listriknya, sehingga warga minta ditebang. Selain itu kami harus kejar tayang dengan hujan, sebab bila hujan akan lebih merepotkan lagi,\" ucap Kepala Markas PMI Kabupaten Magelang, Arief Setyohadi, kemarin. Dalam kegiatan tersebut, pohon bambu di jalan dusun dipotong untuk kelancaran jalur transportasi jika terjadi pengungsian, serta pohon bambu yang dekat dengan kabel listrik dipotong. \"Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB. Lalulintas warga berjalan lancar. Selain giat pemotongan Team PMI membantu di Dapur Umum dan kesiapsiagaan Pertolongan Pertama,\" papar Arief.(cha).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: